Silaturahmi Kamtibmas Waka Polres Tasikmalaya Kota dengan Subuh Berjamaah Keliling di Masjid Al-Fatonah

Silaturahmi Kamtibmas Waka Polres Tasikmalaya Kota dengan Subuh Berjamaah Keliling di Masjid Al-Fatonah
Subuh Berjamaah

Tasik Kota-- - Waka Polres Tasikmalaya Kota KOMPOL Rizki Syawaludin Akbar dan PJU Polres Tasikmalaya Kota terus menjalin dan meningkatkan silaturahmi kamtibmas dengan masyarakat salah satunya melalui kegiatan shalat subuh berjamaah keliling di Masjid Al-Fatonah Kec Cihideung Kota Tasikmalaya. Rabu (31/01/2024)

"Silaturahmi dengan kegiatan subuh keliling dengan menyampaikan himbauan kamtibmas berkaitan geng motor serta kenakalan remaja, dan mengajak para orangtua untuk meningkatkan pengawasan kepada pergaulan anak anaknya ”Ungkap Wakapolres 

Ia menjelaskan, kegiatan ini sebagai upaya dalam mendekatkan diri dengan tokoh agama, tokoh masyarakat serta menampung aspirasi atau keluhan berkaitan kamtibmas yang ada di lingkungan masyarakat.

Pada kesempatan yang sama, Waka Polres Tasikmalaya Kota memberikan Santunan Al-Quran dan Alat Ibadah kepada 5 orang anak yatim piatu, dilanjutkan dengan menyampaikan edukasi terkait berandalan bermotor, pemberantasan knalpot bising, program polisi RW , dan mensosialisasikan pengaduan masyarakat ke Polres Tasikmalaya Kota melalui Hotline 081-119-110-110.

"Kami mengajak partisipasi masyarakat untuk bersama sama menjaga kondusifitas kamtibmas, dengan melaporkan setiap gangguan keamanan dilingkungannya di nomor WhatsApp 081-119-110-110, pasti kami tindak lanjuti, " pungkasnya

polres tasikmalaya kota subuh berjamaah
Tasikmalaya Kota

Tasikmalaya Kota

Artikel Sebelumnya

Sinergitas Tiga Pilar Kecamatan Manonjaya...

Artikel Berikutnya

Patroli KRYD, Polsek Cihideung Sampaikan...

Berita terkait

Rekomendasi berita

Nagari TV, TVnya Nagari!
Mengenal Lebih Dekat Koperasi
TV Parlemen Live Streaming
Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024

Tags