Polsek Kadipaten Bersinergi dengan TNI, Mantapkan Kamtibmas Menjelang Pemilu 2024

Polsek Kadipaten Bersinergi dengan TNI, Mantapkan Kamtibmas Menjelang Pemilu 2024
PATROLI

Polres Tasik Kota-- - Dalam upaya menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif menjelang Pemilu 2024, TNI - Polri Polsek Kadipaten bersinergi  melaksanakan kegiatan silaturahmi kamtibmas di Desa Cibahayu Kecamatan Kadipaten Kabupaten Tasikmalaya, Rabu (07/02/24) 

Kegiatan ini merupakan bagian dari sinergitas TNI-Polri untuk  program Cooling System Ops Mantap Brata Lodaya 2024.

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Joko Sulistiono melalui Kapolsek Kadipaten AKP Agus Rusman menyampaikan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, jelang Pemilu 2024.

"Kami berharap kerjasama dan partisipasi aktif dari seluruh elemen masyarakat dalam menciptakan kamtibmas yang kondusif, terutama menjelang pelaksanaan Pemilu 2024, " ungkapnya

Dijelaskan Kapolsek, sinergitas TNI-Polri melalui  kegiatan silaturahmi kamtibmas ini untuk mempererat hubungan dengan masyarakat  dan  mengajak  untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya.

Kapolsek berharap dengan kegiatan silaturahmi kamtibmas ini dapat memberikan dampak positif dalam menjaga kondusifitas kamtibmas di Desa Cibahayu khususnya dan wilayah Kecamatan Kadipaten, agar  pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan damai, aman dan lancar.

polsek kadipaten bersinergi dengan tni mantapkan kamtibmas menjelang pemilu 2024
Tasikmalaya Kota

Tasikmalaya Kota

Artikel Sebelumnya

Bhabinkamtibmas Polsek Cihideung Pantau...

Artikel Berikutnya

Patroli Skala Besar Polres Tasikmalaya Kota,...

Berita terkait

Rekomendasi berita

Nagari TV, TVnya Nagari!
Mengenal Lebih Dekat Koperasi
TV Parlemen Live Streaming
Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024

Tags